Minggu, 13 Maret 2016

Hongkong sweet BUNS (Pai Pao)




Bahan :
A) 1 kuning telur
30 gram telur kocok
125 gram susu cair hangat
120 gram water roux
28 gram SKM
75 ml whipping cream
35 gram unsalted butter
B)370 gram terigu protein tinggi
65 gram gula pasir
12 gram susu bubuk
6 gram ragi instant
Bahan olesan :
1 Butir Telur Kocok

Caranya :
1)Campurkan bahan A lalu mixer hingga tercampur dengan Rata (pakai spiral)
2) Lalu tambahkan bahan B kocok terus hingga kalis lalu tambahkan butter lanjutkan mengocok hingga adonan menjadi kalis elastis
3)Diamkan hingga menggembang Dua Kali Lipat (Lebih kurang satu jam)
4)Kempiskan adonan Lalu bagi masing-masing menjadi 16bagian sama rata lalu bulatkan diamkan lagi 15 menit
5)Pipihkan adonan berbentuk oval Lalu gulung memanjang dan letakkan dalam loyang roti tawar (kita butuh 2 buah loyang) yang sudah bersemir margarin
6)Masing-masing loyang berisi 8 bagian sama rata
7)Diamkan lagi selama kurang lebih satu jam
8)Panaskan oven dengan suhu 180 derajat, lalu olesi adonan dengan bahan olesan
9)Lalu panggang selama Kurang lebih 25-30 menit, setelah matang dinginkan kemudian simpan dalam plastik kedap udara
Selamat mencoba
Nb :
Saya buat nguleni manual dengan tangan

Whipping cream saya ganti susu uht cair yg plain

(Sumber resep : vian Ninethynine Blues )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar