Selasa, 23 Februari 2016

Pempek Dos/Pempek tanpa ikan

Assalamualaikum...tak pernah bosan sama yang satu ini heee,,nah kalau tadi stok sambal saya,sekarang "mpek mpek dos(tanpa ikan)",,resep ny liem..maknyus,,karena memang lagi tidak ada stok ikan,buat segini aja karena saja yang suka banget mpek mpek,kalau gak buat sendiri seminggu bisa dua kali jajan ini,heee,,siap masuk kulkas,mau makan tinggal goreng
Bahan:
- 250 ml air
- 2 sendok teh garam
- 1 1/2 sendok teh kaldu bubuk
- 125 gram tepung terigu serba guna (saya pakai Segitiga Biru)
- 2 butir telur
- 200 gram tepung tapioka/tepung sagu/tepung kanji/tepung kentang (potato starch)
(Saya tambah 50 gr keju cheddar parut)

Isi:
4 butir telur, kocok lepas

Saus cuko:
- 200 gram gula merah
- 100 gram gula pasir
- 500 ml air
- 3 sendok makan cuka atau 100 ml air asam Jawa
Bumbu yang dihaluskan untuk saus:- 8 siung bawang putih
- 5 cabai rawit merah
- 3 cabai merah keriting
- 1 1/2 sendok makan ebi kering
- 1/2 sendok makan garam

Cara membuat:

Siapkan panci kecil, masukkan air, garam, dan kaldu bubuk. Masak hingga air mendidih, aduk hingga bahan larut. Kecilkan api kompor, tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit menggunakan tangan kiri sementara tangan kanan mengaduk cepat dengan menggunakan spatula. Sebaiknya jangan menggunakan spatula balon seperti yang saya lakukan, karena adonan akan menggumpal di dalam kawat balon.

Aduk hingga adonan kalis dan matang. Lakukan dengan cepat karena adonan cepat mengeras dan gosong. Angkat dan biarkan hingga agak hangat.

Tuangkan adonan tepung yang telah hilang uap panasnya tetapi masih sedikit hangat ke dalam mangkuk mikser, tambahkan 1 butir telur kemudian kocok dengan kecepatan rendah hingga tercampur baik. Tambahkan lagi 1 butir telur dan teruskan mengocok hingga terbentuk adonan yang halus, bebas gumpalan seperti gambar. Anda juga bisa menguleninya manual dengan tangan.

Jika ingin cara yang lebih mudah, masukkan semua bahan ke dalam food processor dan proses hingga adonan menjadi halus.

Note: masukan dari pembaca, sebaiknya kondisi adonan tepung agak hangat ketika diuleni agar mudah kalis dan halus. Tapi sebaiknya juga tidak terlalu panas supaya telur tidak matang saat dicampur ke dalam adonan.

Tuangkan adonan ke dalam mangkuk, tambahkan tepung tapioka/kanji sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga adonan kalis dan tidak lengket di tangan.

Ambil segumpal adonan, kira-kira sebesar bola ping-pong, bulatkan dengan menggelindingkannya di telapak tangan.

Letakkan bola adonan di tangan kiri, tekan bagian tengah adonan dengan ibu jari tangan kanan hingga terbentuk cekungan. Lebarkan dan dalamkan cekungan dengan jari anda, tujuannya adalah kita akan membuat kantung di adonan agar bisa diisi dengan kocokan telur.

Jangan buat kantung terlalu lebar, tetapi buatlah kantung yang dalam. Mulut kantung yang lebar akan membuat kita susah untuk menutupnya ketika telah diisi telur, telur yang mengenai permukaan kantung akan membuat adonan susah lengket ketika akan ditutup.

Tekan-tekan kantung agar menipis dan mau memanjang. Jika kantung telah jadi dan cukup dalam untuk menampung kocokan telur, tuangkan kira-kira 4 sendok makan kocokan telur, hati-hati jangan sampai menetesi permukaan kantung adonan. Tutup kantung dan jepit dengan jari anda hingga menempel dengan baik, tekuk ujung-ujungnya agar tidak terbuka saat di rebus.

Masukkan pempek ke dalam air mendidih, rebus hingga matang. Pastikan untuk merebus pempek hingga telur benar-benar keras. Pempek yang telah mengapung bukan berarti telur telah matang, lanjutkan terus merebus hingga pempek dan telur matang. Kira-kira membutuhkan waktu 20 menit untuk membuatnya matang atau tekan dengan jari anda, jika kantung telah keras berarti telur telah matang.

Goreng pempek dalam minyak panas hingga permukaannya kecoklatan, angkat dan tiriskan.

Membuat saus cuko:
Siapkan panci kecil, masukkan air, gula, bumbu halus dan garam. Masak hingga mendidih. Matikan api dan masukkan cuka ke dalamnya. Aduk rata dan cicipi rasanya. Tambahkan cuka dan gula jika rasanya kurang pas. Saring saus dan buang ampasnya.

Penyajian:
Potong-potong pempek yang telah digoreng, tata di mangkuk atau piring dan siram dengan saus cuko. Bisa juga dilengkapi dengan rajangan ketimun. Yummy,,,



(Sumber Resep diadaptasikan dari buku 500 Resep Kue & Masakan Koleksi Kursus Masak Ny. Liem yang Paling Diminati oleh Chendawati - Pempek Dos/tanpa ikan) 

Bakpia pathuk

Assalamualaikum...salah satu favorit suami,"bakpia pathuk isi kacang ijo",resepnya masih sama seperti yang dulu saya buat&saya share pake resepnya mbk diah didi kitchen,resepnya ok bgt,mksi mbk,kali ini tidak saya oven tapi saya panggang dengan happycall,hee hasilnya sama hanya waktu memanggang lebih lama,,nah sekarang kalau pengen bakpia yang mirip di sana itu gak usah jauh jauh ke jogja,heee


Bahan lapisan pertama :
125 gr tepung terigu protein sedang
65 gr tepung protein tinggi
2 sdm gula pasir
1/2 sdt garam
_+100 ml air
200 ml minyak sayur(_+50 ml untuk adonan,sisanya untuk merendam)
Bahan lapisan kedua :
65 gr tepung terigu protein sedang
25 ml minyak sayur
1/2 sdm margarin

Bahan isi :
250 gr kacang hijau kupas,rendam 1 jam
200 gr gula pasir/sesuai selera
1/8 sdt garam
50 ml santan dari 1/4 butir kelapa
2 lembar daun pandan
Cara isi :
Kukus kacang hijau 30 menit,haluskan
Tambahkan gula,garam,santan,daun pandan,masak sambil di aduk hingga kering,angkat,dinginkan


Cara :
Lapisan kedua,campur semua bahan,aduk rata,sisihkan
Lapisan pertama,panskan air,gula,aduk rata hingga gula larut,dinginkan
Campurkan terigu,garam,tuangi air larutan gula tadi,uleni hingga rsta
Tuang minyak sayur _+50 ml jika sudah kalis tidak usah di tuang semua minyaknya,uleni hingga kalis
Ambil adonan _+5 gr,tipiskan adonan,ambil sedikit adonan lapisan kedua,ratakan pada permukaan adonan secara merata
Lipat seperti amplop lalu satukan ujung ujungnya(bulatkan)
Masukkan bulatan adonan dalam sisa minyak,diamkan _+15menit(jangan lebih ya,ntar hasil kulitnya jadi terlalu renyah kalau kelamaan di rendam)
Pipihkan adonan sampai agak tipis,isi dengan adonan isi,bentuk bulat pipih,panggang hingga matang _+15 menit,balik panggang lagi sebentar sampai matang semua sisinya(kali ini saya panggang dengan happycall)


(resep diah didi kitchen)

Bolu hongkong

Assalamualaikum,,,enak dan lembutnya "bolu hongkong",,jadiin cake potong karena sy suka topping keju,suami selai strawberry dan si kecil suka yg meses,,ngambil fotonya penuh perjuangan karena di ikutin melulu ma si kecil sejak turun dari oven,dia dah mau nyomot aja,dan....benar saja,sy tinggal foto foto eh dia dah nyomot hbs 2 potong,,,bbrp jam kemudian minta lg dan lg,heee,,,senengnya bisa buat cemilan buat si kecil,resep nyontek blognya teh ricke indriany,mksi teh smile emotikon

Bahan :
4 kuning telur
4 putih telur
30 gr gula pasir halus(saya gula pasir biasa)
1 sdt emulsifier(saya pakai sp)
1/4 sdt essence vanilla(saya pakai 1/2 sdt vanili bubuk)
1 sdm susu cair
1/4 sdt garam
1/2 sdt cream of tar tar(saya pake air jeruk nipis)
50 gr gula pasir halus(saya gula pasir biasa)
60 gr tepung terigu protein rendah(saya pakai kunci biru)
10 gr maizena(saya pakai 15 gr)
1/2 sdt bp
30 gr keju cheddar parut
50 gr margarin lelehkan,dinginkan
30 gr keju cheddar parut untuk topping(saya pakai meses,keju cheddar,selai strawberry,butter cream)

Cara :
1. Kocok kunong telur,30 gr gula pasir,emulsifier hingga kental&pucat
Masukkan susu cair&essence vanilla,kocok rata,sisihkan
2. Kocok putih telur,garam,cream of tartar sampai 1/2 mengembang
Masukkan 50 gr gula pasir sedikit demi sedikit sambil terus di kocok hingga mengembang
3. Masukkan kocokan kuning telur dalam kocokan putih telur sambil di kocok perlahan hingga rata
4. Masukkan sedikit demi sedikit campuran terigu,maizena,bp sambil di ayak,aduk perlahan
Masukkan keju cheddar parut,aduk rata
5. Masukkan margarin leleh sedikit demi sedikit sambil di aduk perlahan dan merata
6. Tuang dalam loyang yang sudah di olesi kertas roti
7. Oven _+30 menit/sampai matang (saya oven 170 °c~180°c)


(sumber resep : ricke indriany)